APEL PAGI 20 September 2021
Senin (20/09/21), bertempat di Aula Pengadilan Agama Surabaya, apel pagi ini di pimpin oleh Hakim PA Surabaya, bapak Drs. Syahidal, diikuti oleh seluruh hakim, pejabat fungsional, pejabat struktural dan pegawai Pengadilan Agama Surabaya.
Dalam amanahnya, Syahidal menyampaikan , dengan tingginya jumlah perkara di PA Surabaya, kinerja aparatur harus dijaga keseimbangannya. Jangan sampai terjadi 3S, yaitu :
1. Stress , dalam bekerja harus enjoy agar tidak stress
2. Stroke, apabila kita stress, bisa mengakibatkan stroke
3. Stop, bila stroke maka kita bisa stop, dalam hal ini menyangkut kehidupan
Untuk mengatasi 3S tersebut kita harus SANTAI, yaitu :
1. Semangat, dalam bekerja harus semangat
2. Antisipatif, tanggap terhadap lingkungan kerja
3. Normatif, dalam bekerja harus mengikuti kaidah dan aturan yang berlaku
4. Tanggung jawab, bertanggung jawab terhadap kewajiban kita
5. Akurat, segala yang dikerjakan sesuai dengan bukti2 dan dapat dipertanggungjawabkan
6. Ikhlas, dalam bekerja tidak mengharapkan timbal balik, hanya berserah pada Allah SWT
Apel pagi ini ditutup dengan doa agar semua aparatur Pengadilan Agama Surabaya diberikan kelancaran dan kesehatan dalam bekerja.
Berita Terkait: