Penghargaan Akhir Tahun 2019 Kesekretariatan Pengadilan Agama Surabaya
Di penghujung Tahun 2019 ini, Pengadilan Agama Surabaya mendapat penghargaan dari Kementrian Keuangan Republik Indonesia atas prestasi kinerja pelaksanaan rekonsiliasi UAKPA dan penyampaian LPJ Bendahara Kategori Satker Pengelola Pagu Kecil Tahun Anggaran 2019 dengan meraih predikat Terbaik I serta Prestasi Kinerja Pelaksanaan Anggaran Kategori Pengelola Pagu Kecil (Pagu Non Belanja Pegawai) Tahun Anggaran 2019 dengan meraih predikat Terbaik IV .
Sebelumnya, pada acara Rapat Kerja Daerah PTA Surabaya yang diselenggarakan pada tanggal 11-13 Desember 2019 di Hotel Ketapang Indah Banyuwangi Pengadilan Agama Surabaya juga mendapat penghargaan. Adapun penghargaan yang diraih oleh Pengadilan Agama Surabaya atas kategori kelengkapan dokumen aplikasi Sistim Informasi Kepegawaian di Lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Surabaya Tahun 2019 dengan meraih predikat Terbaik I
Berita Terkait: