PA Surabaya memperingati HUT RI dan HUT Mahkamah Agung RI ke 74

Pengadilan Agama Surabaya turut memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, dan HUT Mahkamah Agung ke-74. Sebagai rangkaian dari peringatan HUT RI dan HUT Mahkamah Agung RI tersebut, PA Surabaya menyelenggarakan lomba-lomba dengan tujuan mengeratkan hubungan sesama Pegawai serta menumbuhkan kreativitas Pegawai di lingkungan Pengadilan Agama Surabaya. Dalam memeriahkan peringatan itu, PA Surabaya, menyelenggarakan lomba-lomba, diantaranya tennis lapangan, tennis meja, junjung tampah serta tarik tambang.
![]() |
![]() |
![]() |
Dan puncak acara tersebut, diadakan jalan sehat pada tanggal 24 Agustus 2019 dengan start dan finish di Halaman kantor Pengadilan Agama Surabaya. Dalam rangkaian acara jalan sehat dilanjutkan dengan penarikan Door Prize dan kegiatan sosial Donor Darah serta lomba memasak yang diikuti oleh para pegawai dan staf, pejabat struktural dan fungsional di Pengadilan Agama Surabaya beserta keluarga masing-masing. Dan diakhir acara adalah penyerahan Hadiah bagi para pemenang lomba dan ramah tamah. (admin)















Berita Terkait: